Daftar Tempat Wisata di Jogja Bagian Selatan

Untuk anda yang ingin berlibur ke daerah Jogja bagian selatan dan belum tahu dimana saja tempat wisata yang bisa dikunjungi? Silahkan simak beberapa daftar destinasi wisatanya berikut ini:

Pantai Parangtritis

1. Pantai Parangtritis

Tempat wisata ini pastinya sudah tidak asing didengar, wisata ini sudah banyak diketahui oleh masyarakat luas, Pantai Parangtritis terletak sekitar 27km dari kota Jogja. Di belakang pantai ini terdapat tebing Gembirawati yang dapat kita naiki, dari tebing kita dapat melihat seluruh pemandangan yang ada di sekitar Pantai Parangtritis.

Harga tiket masuk untuk ke pantai ini sangat murah dan tidak menguras kantong, hanya dengan Rp. 5.000 kita dapat masuk dan melihat dan menikmati pemandangan yang ada di pantai.

Alun-Alun Kidul Yogyakarta

2. Alun alun kidul Yogyakarta

Alun-alun kidul merupakan salah satu tempat wisata yang paling diminati oleh masyarakat, disini kita dapat menikmati suasana kota Jogja pada malam hari. Banyak permainan yang dapat kita coba di sini seperti permainan masangin, serta mengayuh odong-odong atau kereta hias mengelilingi alun-alun kidul. Dan jika kita lapar, disekitar banyak penjual makanan yang menawarkan berbagai jenis jajanan yang dapat kita nikmati.

Pantai Siung Jogja

3. Pantai Siung Jojga

Pantai Siung berada di selatan kota Yogyakarta, pantai ini masih tersembunyi dan tidak banyak masyarakat yang tau keberadaannya. Disini kita dapat menikmati wahana panjat tebing sambil menikmati angin yang sangat segar. Selain itu, kita dapat merasakan ketenangan karena belum banyak wisatawan yang mendatangi tempat wisata ini.

Puncak Watu Goyang

4. Puncak Watu Goyang

Tempat wisata alam ini sangat cocok untuk penikmat alam yang tidak suka mendaki puncak yang terlalu tinggi, tidak perlu waktu yang lama untuk mencapai puncak, dari tempat parkir kurang lebih sekitar 10 sampai 15 menit untuk sampai ke puncak Watu Goyang.

Gumuk Pasir Parangkusumo

5. Gumuk Pasir Parangkusumo

Tempat wisata ini mirip seperti gurun pasir yang ada di Timur Tengah, disini kita dapat melihat lautan pasir yang sangat luas dan kita dapat bermain dengan pasir pasir tersebut.

Kita juga dapat menyewa papan seluncur untuk bermain sandboarding, harga sewa papan seluncur tidak terlalu mahal hanya dengan Rp.75.000 kita dapat menyewa papan seluncur tersebut dan kita dapat bermain di padang pasir dengan papan seluncur tersebut.

Hutan Wisata Kalibiru

6. Hutan Wisata Kalibiru

Mungkin semua orang masih asing dengan tempat wisata ini, itu dikarenakan tempat wisata ini sangat tersembunyi dan belum banyak orang yang tau tentang letak dan keberadaan tempat wisata ini.

Bahkan orang asli dari daerah Jogja pun masih banyak yang belum tahu akan keberadaan tempat wisata ini. Karena pemandangannya yang sangat indah, tempat ini sangat cocok untuk orang-orang pecinta alam.

Landasan Pacu Pantai Depok

7. Landasan Pacu Depok

Landasan pacu ini terletak di pinggir Pantai Depok, mungkin bagi orang yang pertama kali datang kesini terlihat biasa saja, biasanya tempat ini ramai hanya disaat sore hari. Karena letaknya di pinggir pantai banyak orang di sore hari berkumpul untuk menikmati senja sambil berfoto mengabadikan momen terbenamnya matahari di pinggir pantai tersebut.

Selain berswafoto dengan senja matahari, banyak juga yang berfoto di tengah tengah landasan pacu ini, harga tiket masuk untuk landasan pacu sangat murah, hanya dengan Rp. 5000 kita dapat masuk ke kawasan landasan pacu ini, dan biasanya ada uang parkir sebesar Rp. 2000 untuk parkir kendaraan roda 2, dan Rp. 5000 untuk kendaraan roda 4.

Bukit Panguk Kediwung

8. Bukit Panguk Kediwung

Tempat wisata yang ada di selatan Jogja yang tidak kalah menarik dari tempat wisata lainya yaitu Bukit Panguk Kediwung. Tempat ini juga bisa untuk di jadikan tempat foto prewedding bagi pasangan yang akan menikah.

Kita juga dapat berfoto di area hutan pinus yang ada di area bukit ini. Jika kita ingin datang kesini kita sebenarnya tidak dipungut biaya tiket masuk, hanya saja ada uang parkir untuk kendaraan roda 2 sebesar Rp. 2000, dan kendaraan roda 4 sebesar Rp. 5000.

Leave a Comment